7 Kado Pernikahan yang Bermanfaat dan Cocok untuk Pengantin Baru

 

7 Kado Pernikahan yang Bermanfaat dan Cocok untuk Pengantin Baru



Pernikahan menjadi momen spesial dan membahagiakan bagi kedua mempelai pengantin maupun keluarganya. Biasanya momen special tersebut dirayakan dalam sebuah pesta pernikahan yang sakral. Saat kita diundang dalam acara tersebut, kita akan membawa kado atau hadiah di hari Bahagia nya tidak mungkin kita datang dengan tangan kosong. Agar kado yang diberikan tidak sia-sia, kita harus mempertimbangkan barang yang akan kita hadiahkan Lantas, apa sajakah kado pernikahan yang bermanfaat? Berikut daftar referensinya khusus untuk kamu

1.       Buket Uang

 Buket uang bisa dijadikan pilihan untuk kado pernikahan yang berkesan kaarna uang tidak mungkin ga terpakai dan pastinya bermanfaat juga para mempelai bisa membeli kebutuhan nya sendiri , sudah banyak kreasi buket uang yang unik dan cantik. Untuk membuatnya pun tidak susah sudah banyak video tutorialnya di media sosial dan juga apabila kalian ga mau ribet kalian bisa memesan bucket uang dari para penjual bucket.

2.       Peralatan Makan

 Peralatan makan seperti sendok, piring, atau tea set juga bisa menjadi pilihan kado pernikahan yang bermanfaat. Selain bermanfaat, kado peralatan makan juga bisa menjadi kenang-kenangan karena termasuk benda yang tidak habis apabila dipakai. Agar kado ini semakin menarik, kamu bisa memilih perlengkapan makan dengan motif yang unik dan sesuai dengan karakter pasangan pengantin tersebut.

3.       Perlengkapan Mandi

Tak hanya peralatan makan, perlengkapan mandi ternyata juga bisa menjadi pilihan kado untuk pernikahan. Salah satu perlengkapan mandi yang sering dijadikan kado pernikahan yaitu handuk couple handuk ini biasanya dibordir dengan inisial nama pasangan tersebut selain memilih desain yang unik jangan lupa untuk memilih bahan handuk yang berkualitas agar penerima kado bisa menggunakannya dengan nyaman.

4.       Perlengkapan Dapur

Perlengkapan dapur juga bisa menjadi kado untuk pernikahan yang bermanfaat. Beberapa jenis perlengkapan dapur yang bisa menjadi kado yaitu food chopper, microwave, oven, kompor, dan kichen set kamu bisa membungkus barang[1]barang tersebut dalam boks yang cantik atau dibentuk menjadi parcel.

5.       Sprei dan Bed Cover

Meskipun terkesan sangat pasaran, namun sprei dan bed cover masih menjadi salah satu kado pernikahan yang bermanfaat kedua benda ini sangat cocok untuk menjadi kado pernikahan, karena biasanya pasangan muda baru pindah ke tempat tinggal baru, sehingga membutuhkan perlengkapan tidur yang nyaman. kamu bisa membelikan kado sprei dan bed cover berkualitas agar dapat digunakan dengan nyaman.

 

 

 

 

 

6.       Sepasang Perlengkapan Ibadah

Jika pengantin beragam Islam, kamu bisa memberikan nya sepasang perlengkapan ibadah sebagai kado pernikahan yang bermanfaat kamu bisa memberikan mukenah, sarung, dan sajadah untuk pengantin baru tersebut kamu bisa memberikan perlengkapan ibadah biasa untuk dikenakan di rumah atau perlengkapan ibadah mini yang dapat dibawa kemana mana

7.       Baju Tidur Couple

Pilihan kado untuk pernikahan lain nya yaitu baju tidur couple. Hal yang penting untuk diperhatikan jika ingin membelikan baju tidur sebagai kado yaitu pastikan ukuran baju tidur tidak terlalu kecil dan tidak terlalu longgar. Tak hanya itu, pastikan juga memilih baju tidur dengan bahan yang lembut dan adem, sehingga terasa nyaman ketika dikenakan. Untuk motif dan warna kamu bisa menyesuaikan dengan selera dan kesukaan pasangan tersebut Nah, itu lah beberapa inspirasi kado pernikahan yang pastinya bermanfaat. dengan memberikan barang-barang tersebut, maka kado yang Anda berikan tidak hanya menjadi kenang-kenangan namun juga berguna di kehidupan mereka

Komentar